


Ruteng-FE. Serah terima jabatan Kepala Desa Bangka Ara dari kepala desa lama kepada kepala Desa baru periode 2017-2021 dilaksanakan pada hari senin (26/12) di kantor Desa Bangka Ara, Kecamatan Cibal Barat, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur.
Kepala desa Bangka Ara terpilih, Vensislaus Kadirman secara resmi menerima penyerahan Jabatan Kepala desa dari kepala desa lama Laurenaius Ancar. Penyerahan jabatan disaksikan oleh tokoh adat setempat dan jajaran perangkat desa lama. Sambutan awal dimulai oleh kepala desa lama lalu disusul oleh kepala desa terpilih.
Dalam sambutannya kepala desa terpilih mengatakan “ketidaksempurnaan saya dalam menjalankan tugas sebagai kepala desa ke depan akan disempurnakan oleh kita semua masyarakat desa bangka ara. Karena itu, kepentingan dalam perjalanan politik kita di desa ini sudah berakhir. Mari kita berjalan bersama. Asumsi bahwa saya kepala desa suku lain itu tdak perlu dilanjuti. Saya adalah kepala desa bangka Arah untuk semua masyarakatnya.” Tutur Vensislaus.

Pada bagian akhir ia melanjutkan, “Mari kita melanjutkan pembangunan desa bangka ara. Hindari segala isu primodialisme. Segala pergulatan politik yang telah berlalu adalah bentuk praktis penerapan demokrasi pada tingkat pemerintah desa. Jangan menyimpan luka pada peti emas, tetapi marilah kita menyimpan emas pada hati penuh damai.
Serah terima jabatan sebagai bentuk permulaan tugas baru memimpin desa Bangka Ara dan difasilitasi oleh pemerintah desa lama. Situasi ruangan sidang di aula desa Bangka Ara sangat ramai menyambut kepala desa terpilih. Melanjutkan misi yang dipaparkan oleh kepala desa terpilih pada awal pencalonan mengingatkan kembali kepada jajaran desa yang ada bahwa, “Hal terpenting untuk memajukan Desa bangka Arah ke depan adalah kebersamaan untuk memajukan sesuatu yang baik. “Lonto leok” adalah hal yang paling utama.” Punkas Vensislaus Kadirman saat diwawancarai oleh media ini di aula desa Bangka Ara. //HS-FE

